9.8.16

Apartemen, Hunian Nyaman Warga Metropolitan


Kini, hunian vertikal atau sewa apartemen sudah menjadi pilihan utama orang-orang kalangan menengah ke atas. Ini semua bukan sama sekali tanpa alasan. Sebab memang, lahan di daerah perkotaan yang sudah semakin sempit, sehingga pengadaan apartemen mulai dilirik oleh banyak orang. Mereka menganggap bangunan vertikal seperti apartemen, mempunyai potensi pengembangan yang lebih menjanjikan ketika lahan di daerah perkotaan sudah mulai habis untuk pemukiman.

Untuk Anda yang ingin memilih apartemen, ada beberapa cara yang bisa membantu Anda dalam menyewanya. Hal yang paling utama adalah perhatikan lokasi apartemen tersebut. Usahakan apartemen berada di dekat CBD atau pusat bisnis. Bagi Anda yang berada di Jakarta, jelas Anda mengenal apa itu CBD. CBD yang dimaksudkan di sini adalah kawasan bisnis, seperti kawasan Sudirman, kawasan Thamrin, dan juga kawasan Kuningan.

Jika kita lihat daerah Cipinang misalnya, di sana terdapat apartemen dengan yang berada di kisaran 400 juta per unit. Apartemen ini dekat sekali dengan akses yang menuju ke pusat bisnis melalui flyover Tanah Raka. Jika ingin mencari yang lebih strategis lagi, Anda akan menemukan apartemen superblock di Benhill. Akan tetapi, nilai investasi apartemen ini jauh lebih tinggi dibandingkan tempat-tempat lainnya.

Selain itu, pastikan apartemen Anda juga dekat dengan akses menuju jalan tol dan transportasi public lainnya. Apa saja transportasi publik di sini? Ya tentu saja alat transportasi yang paling terkenal, yaitu bus transjakarta atau busway. Apartemen yang berdekatan dengan daerah-daerah seperti ini juga punya harga jual yang lebih tinggi. Dan ini berpotensi memberikan keuntungan yang signifikan setiap tahunnya.

Memperhatikan fasilitas penunjang lainnya, misalnya rumah sakit atau drugstore di dalam satu gedung apartemen, juga perlu Anda pertimbangkan ketika sedang mencari apartemen. Hal ini akan sangat memudahkan Anda. Misalnya saja ketika Anda memiliki istri yang sedang mengandung. Akan sangat membantu bukan jika apartemen yang Anda miliki dekat dengan rumah sakit bersalin, atau setidaknya klinik untuk keperluan check up atau melahirkan?

Nah jadi, jika Anda sedang mencari apartemen, pastikan Anda mencari tahu kabar segala hal mengenai apartemen-apartemen yang menunjang bisnis dan kehidupan pribadi Anda. Dan jangan lupa, jalinlah komunikasi yang baik dengan pengembang apartemen tersebut.

2 komentar:

  1. Aku juga sbnrnya lbh nyaman di apartemen kalau masih sendiri gini

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ya, untuk single mah, apartment lebih enak. Kalo untuk yang sudah punya anak mendingan di perumahan biasa. Biar anak bisa sosialisasi...

      Hapus

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar di blog saya. Maaf, karena semakin banyak SPAM, saya moderasi dulu komentarnya. Insya Allah, saya akan berkunjung balik ke blog teman-teman juga. Hatur tengkyu. :)