Tampilkan postingan dengan label kesehatan anak. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label kesehatan anak. Tampilkan semua postingan

8.4.23

Obat Sirop untuk Anak Kini Sudah Aman!


“Teh, De Arkan panas!” 

Seperti itulah isi pesan WhatsApp yang masuk ke hp saya, tengah malam itu. Singkat, namun cukup membuat panik. Bagaimana tidak, adik saya yang berada di Sukabumi sana, sementara saya berada di Bandung, tiba-tiba mengabarkan demikian. Bahwa anaknya, Arkan yang masih berusia 5 tahun, badannya mendadak panas. 

19.12.22

Cegah Ruam Popok dengan Diapers Bagus dan Nyaman, MAKUKU SAP Diapers Slim


Temen-temen, beberapa waktu yang lalu, anak ketiga saya, yang saat ini duduk di kelas 4 SD, kena campak. Alhamdulillah, meski sempat merasakan demam selama 2 hari, bagian tubuh yang banyak bentol-bentolnya cuma di wajah saja. Sementara di bagian tubuh yang lain, hanya 1 – 2 saja jumlah bentolnya. Dan Alhamdulillahnya lagi, dengan hanya minum parasetamol saja, demam serta bentol-bentolnya hilang dalam waktu 4 hari. 

24.4.21

Mengurangi Sifat Picky Eaters Anak-anak via Website Ini


Semua ibu rasanya bakal setuju. Kita sering dilanda kebingungan dalam hal menyiapkan menu makanan. Terlebih buat anak-anak. Selain pada mudah bosan, anak-anak juga kebanyakan picky eaters. Berbagai cara jelas sudah dicoba. Dari mulai membuat resep masakan-masakan yang baru, hingga membuat penyajian yang beraneka macam. Tapi ya gitu, usaha yang demikian juga sering kali gagal.

5.4.21

Latih Empati Si Kecil dengan Ikut Kampanye #AnakHebatBerbagi


Teman-teman, sebentar lagi Ramadan tiba. Sudah pada siap-siap? Si kecil gimana, pada udah siap-siap juga? Pastinya, ya. Saya pun demikian, malah udah sejak beberapa bulan ke belakang siap-siapnya. Si kecil Rayi dan Rayyan nih yang terus aja ngingetin. Mereka tandain deh tanggal demi tanggal di kalender yang ada di rumah.

21.1.21

Kurangi Worry Mama dengan Mama’s Choice Baby Floor Cleaner

"There is no greater warrior than a mother protecting her child." ~N.K. Jemisin

Seperti itulah adanya kita. Para ibu laksana pejuang tangguh yang melindungi anak-anaknya. Dari sejak di dalam kandungan, hingga anak-anaknya besar dan dewasa. Cinta kasih ibu senantiasa tercurah. Tak hanya perlindungan yang kasat mata, segala macam doa juga selalu dipanjatkan demi kesehatan, kelancaran, dan keberhasilan hidup para buah hatinya.

23.3.20

Jinakkan Monster Gatal dengan Atopiclair!


Sepertinya semua ibu pada setuju kalo batuk, demam, diare, dan gatal merupakan gangguan yang sering menyerang bayi. Sebab keempat gangguan ini, setiap bulan, pasti ada saja yang menghampiri mereka. Pun demikian juga pada 4 anak saya ketika mereka masih bayi. Namun jika ditanya apa yang paling bikin saya pusing di antara keempatnya, buat saya, yang terakhir adalah jawabannya.

15.6.19

Lindungi Keluarga dari Infeksi Jamur dengan KRIM 88


Infeksi jamur bukan hanya masalah orang-orang yang bekerja di sawah atau laut. Tetapi masalah kita semua, orang-orang yang tinggal di kota besar. Ditambah lagi iklim tropis Indonesia membuat kita semakin rentan terkena infeksi jamur. Terutama kalau sering beraktivitas di luar ruangan.

15.12.18

Mengoptimalkan Tumbuh Kembang Rayyan, Si Pencari Perhatian


‘Semua penyakit berawal dari perut.’ Demikianlah filosofi yang saya kenal. Mama saya yang menanamkan hal itu. Saya memercayainya sejak lama. Tepatnya sejak saya duduk di bangku SMA. Masa di mana saya mudah sekali sakit. Sakit yang terjadi karena pola makan yang amburadul. Maklumlah anak gadis. Gendut menjadi hal yang sangat menakutkan. Sudahlah makan makanan yang berat sangat jarang, sekalinya nemu makanan pasti makanan pedas, ditambah pula dengan kebiasaan jajan yang sembarangan. Sudah deh, tubuh gampang banget kena sakit. Dari yang ringan seperti flu biasa, hingga gejala tipes yang bikin badan ambruk selama hampir 1 bulan. Berulang-ulang pula.

15.10.17

Healthy Tummy Happy Baby, Healthy Tummy Happy Family


Sebulan lalu, seorang teman curhat melalui WhatsApp. Dia bilang kalo anaknya muntah-muntah dan diare. Yang bikin si teman khawatir gak cuma itu saja, tetapi juga suhu badan anaknya yang tinggi. Karena saat itu malam hari, dia gak bisa ke dokter. Jadinya, dia minta saran saya, yang mungkin bisa mengatasi kekhawatirannya.