27.1.19

Waspada, Anak Indonesia #DaruratDHA


Beberapa waktu yang lalu, saat saya mengikuti sebuah kegiatan yang mengundang blogger datang ke sebuah SD Negeri di Bandung, saya takjub dengan murid-murid yang ada di sana. Bagaimana tidak, mereka yang di hari itu mendapat pengenalan mengenai nilai-nilai keuangan, melakukan presentasi bisnis. Meski hanya sekadar simulasi, tapi mereka menuliskannya dengan detail. Dari mulai sumber daya alam yang digunakan, nama bisnisnya, hingga ke cara pemasarannya. Padahal, bimbingan yang mereka terima hanya baru beberapa jam saja. Dari sini saya jadi merasa bangga. Wuih, anak-anak Indonesia cerdas-cerdas. Begitu kata saya.

25.1.19

7 Masalah Rambut pada Perempuan Berjilbab


Manteman, punya masalah pada rambut? Pasti punya! Saya yakin, siapa pun di dunia ini pasti memiliki masalah pada rambutnya. Yang membedakan, itu jenis dan tingkat permasalahannya. Kalo ada pemilihan manusia paling banyak masalah rambutnya, saya yakin deh, saya bisa masuk nominasi 50 terbesar. Bahkan mungkin, saya bisa jadi juaranya. Iya, sebab permasalahan rambut saya itu cukup kompleks dan banyak.

Digital Financial Literacy for Children 2019, Anak Terampil Kelola Uang di Era Digital


“Ih mama licik. Katanya kalo mau beli sesuatu, itu harus nabung dulu,” ucap Zaudan, anak ketiga saya.
“Lho, mama kan punya uang,” jawab saya.
“Uang abi, bukan uang mama,” ucap Zaudan lagi.