12.3.13

Hasduk Berpola: Potret Kehidupan Pramuka Nan Sederhana

Hasduk berpola. Sebuah judul film yang akan segera tayang di bioskop ini menggelitik saya. Sebuah tanda tanya besar pun menghampiri. Mengapa judulnya ‘Hasduk Berpola’?

Gambar : http://www.alettapictures.net

Sebuah cerpen berjudul sama dan juga trailer filmnya menjawab pertanyaan saya. Budi, seorang anak pramuka menggunakan hasduk yang terbuat dari seprei adiknya, Bening. Semua dilakukan Budi karena dia tak punya biaya untuk membeli hasduk baru sebagai perlengkapan yang akan dipakainya untuk Persami. Kurang lebih seperti itu inti ceritanya.

3.3.13

Anak Susah Makan? Libatkan Mereka Saat Memasak!

Susah makan merupakan satu dari sekian banyak keluhan ibu-ibu terhadap anaknya. Keluhan ini sekilas terlihat enteng, akan tetapi jika dibiarkan, bisa membahayakan. Ya! Bagaimana tidak, makanan adalah sumber energi dan sumber nutrisi (gizi) bagi tubuh anak untuk tumbuh dan berkembang. Tanpa makanan, anak bisa sakit, tumbuh dan berkembang tidak sempurna, bahkan anak bisa cacat atau meninggal.

Kejadian susah makan juga terjadi pada Radit, putra kedua saya. Dia susah sekali makan makanan rumah. Setiap hari, makanan yang diminta hanyalah mie instan, goreng sosis, burger, atau baso yang nongkrong di depan rumah. Sesekali, sih, saya biarkan dia memakan makanan itu. Tetapi lama-kelamaan, saya khawatir dengan gizi yang dikandungnya. Tentu saja karena makanan-makanan tadi, gizinya sangat tidak bagus. Bahkan untuk orang dewasa sekali pun.

Radit

2.3.13

Adaptasi, Syarat Mutlak untuk Survive

sumber gambar: gp.org
Di dalam kehidupan, perubahan merupakan hal yang biasa terjadi. Tak hanya manusia, semua komponen alam beserta faktor-faktor pendukungnya, seiring bertambahnya waktu, pasti akan berubah. Termasuk dengan iklim. Bahkan akibat perubahannya yang terasa nyata pada kehidupan manusia dalam beberapa dekade terakhir, perubahan iklim kini menjadi fokus dan isu besar yang menjadi kajian banyak kalangan.

Untuk bisa survive terhadap perubahan iklim, semua makhluk hidup harus bisa beradaptasi. Tentu saja karena jika tidak, dengan sendirinya, makhluk hidup tersebut akan mati dan mungkin lama-lama, jenisnya (spesiesnya) bisa punah. Persis seperti intisari dari teori-teori evolusi banyak tokoh, seperti Darwin, Wallace, dan juga Lamarck. Menurut mereka, individu-individu dengan kekuatan adaptasi yang besarlah yang pada akhirnya bisa survive dari seleksi alam. Dan yang lemah sudah pasti akan punah. Di sini, bisa dikatakan bahwa perubahan iklim merupakan salah satu bentuk dari seleksi alam itu.

Manusia merupakan komponen alam yang paling dominan. Dengan begitu, agar bisa survive dari seleksi alam, manusia harus bisa beradaptasi dengan perubahan iklim yang terjadi. Seperti apakah sebenarnya perubahan iklim yang terjadi? Aspek-aspek apa yang berubah pada kehidupan manusia dengan adanya perubahan iklim? Bagaimana pula bentuk adaptasi manusia terhadap perubahan-perubahan itu?