Tampilkan postingan dengan label Film. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Film. Tampilkan semua postingan

26.9.23

Pengumuman Nominasi Festival Film Bandung 2023


Siapa yang gak kenal Festival Film Bandung (FFB)? Sepertinya semua orang tahu. Terutama mereka yang mengikuti dunia perfilman nasional. Iya dong, sebab Festival Film Bandung ini sudah diselenggarakan sejak tahun 1987. Dan setiap tahunnya, ajang ini menjadi salah satu ajang festival film yang ditunggu banyak orang, terutama mereka yang terlibat dengan dunia film.

Menurut Wikipedia, Festival Film Bandung (FFB) adalah festival film yang dibentuk oleh komunitas Forum Film Bandung, sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan atas karya dan pencapaian kepada insan perfilman nasional, baik film layar lebar maupun televisi. 

18.4.22

Bukan Cinderella Tayang Tahun Ini, Intip Yuk Para Pemainnya!


Santer dikabarkan akan tayang tahun ini di bioskop Indonesia, film layar lebar berjudul Bukan Cinderella, ternyata udah ditunggu-tunggu nih oleh banyak penggemar. Terutama para pembaca setia Wattpad. Gimana nggak, cerita yang diangkat adalah tentang kehidupan anak remaja yang penuh dengan drama. Terlebih, jalan ceritanya juga gampang diterima oleh para pembaca novel remaja. Dan inilah yang kemudian bikin penasaran banyak kalangan.

15.2.20

Toko Barang Mantan, Move On dengan Menjual Barang Pemberian Mantan


Apa yang terbayang saat denger 'Toko Barang Mantan'? Pasti bayangannya tentang toko yang menjual barang-barang pemberian dari mantan, kan? Ya, seperti itu juga yang saya pikirkan. Barang-barang pemberian mantan, yang biasanya disimpan di gudang, atau bahkan dibuang, dijual di sebuah toko.

27.1.20

Temen Kondangan, Rusuhnya Pesta Pernikahan Mantan


Manteman, pada masih inget gak dengan viralnya video orang-orang yang dateng ke nikahan mantannya? Masih kan, ya?! Di sana ada penganten perempuan yang pingsan abis salaman mantannya; ada cewek yang joged maceuh bareng artis dangdut di hajatan mantannya; ada cewek yang sengaja gak nyalamin istri mantannya; ada cowok yang dinangisin orang tua pengantin; dan banyak lagi. Macem-macem deh ya.

30.10.19

Romantisme Cinta Tak Biasa di Film 99 Nama Cinta


Siapa sih yang gak kenal Acha Septriasa? Aktris cantik bertubuh mungil yang main di banyak film Indonesia popular dalam kurun waktu 15 tahun ini? Sepertinya tidak ada. Seluruh rakyat Indonesia, dan bahkan di beberapa negara Asia, nama Acha Septriasa sudah tak asing lagi. Aktingnya yang semakin hari semakin bagus, disukai siapa saja.

10.9.19

Dijuluki Ratu Film Horor Indonesia, Inilah Film Suzzanna yang Bikin Bulu Kuduk Berdiri!


Suzzanna Martha Frederika van Osch alias Suzzana adalah aktris cantik Indonesia yang namanya sempat melejit di tahun 1950-an hingga 2000. Berkat kepiawaiannya dalam mendalami suatu karakter pada film horror, Suzzana berhasil menyabet gelar ratu film horror Indonesia. Bahkan beberapa film horror terbaik dirinya masih kerap kali ditayangkan di stasiun TV nasional. Demi mendalami peran sebagai sosok hantu, konon katanya Suzzanna rela melakukan berbagai ritual disertai mengonsumsi bunga melati.

10.8.19

Mahasiswi Baru, Menuntut Ilmu Tak Kenal Waktu


Hore! Akhirnya tiba juga tanggal 8 Agustus 2019. Hehe, iya... saya kan nunggu banget tuh tanggal 8 Agustus kemarin. Ada yang tahu kenapa? Wkwkwk... bener banget, apa lagi cobak kalo bukan nonton film Mahasiswi Baru. Yang tayang perdananya memang 8 Agustus kemaren itu. Seperti yang saya harapkan di curhatan saya, abis nonton trailer-nya di link ini.


30.7.19

Nostalgia Masa Kuliah di Film Koboy Kampus


Manteman, udah pada nonton film Koboy Kampus? Huhu… saya belom! Ih, gereget banget deh pengen segera nonton. Lihat trailer-nya aja, saya udah baper. Hehehe… keinget masa-masa kuliah gitu. Kalo gak ada halangan, wiken ini mau ngajak si dia buat nonton film ini. Biar sama-sama nostalgiaan.

21.7.19

Mahasiswi Baru, Ketika Nenek jadi Mahasiswi yang Seru!


Apa yang ada di benak teman-teman saat membayangkan nenek-nenek jadi mahasiswi baru? Pasti nenek-nenek yang kepayahan dan kudet (kurang apdet) dengan situasi kampus. Begitu bukan? Ya, saya pun demikian. Iyalah, sebab fisik dan vitalitas perempuan yang sudah berusia lanjut kan memang begitu. Jangankan aktif di kampus, di rumah saja, yang namanya nenek-nenek biasanya pasif. Kalo pun beraktivitas ya, yang gak terlalu dinamis. Kayak berkebun, membaca, merajut, atau hal lain yang seperti itu.

8.7.19

Parasite, Sebuah Komedi Tak Biasa dengan Ending Tak Terduga


Apa yang terbersit di benak teman-teman saat mendengar kata ‘Parasite’? Pasti hama, bukan? Ya, demikian juga dengan saya saat diajak nonton screening film Parasite, beberapa waktu yang lalu, bersama dengan rekan-rekan wartawan, di CGV Miko Mall Bandung. Dibayangan saya, saya bakalan nonton manusia-manusia yang berubah menjadi semacam zombie setelah dimasuki makhluk asing. Tetapi setelah nonton, ternyata tidak demikian.

25.10.17

My Generation, Potret Kehidupan Kids Zaman Now


Temen-temen, manusia itu (termasuk saya) memang serba salah, ya. Ini itu, pasti gak pernah puas. Dikasih hujan, minta panas. Dikasih panas, masih ngeluh. Yang ibu rumah tangga full time, ngarep bisa jadi wanita karir. Dan perempuan kantoran, mupeng banget bisa ngurus anak-anaknya di rumah terus. Kalo diitung-itung, semua hal kayaknya selalu begitu.

12.3.13

Hasduk Berpola: Potret Kehidupan Pramuka Nan Sederhana

Hasduk berpola. Sebuah judul film yang akan segera tayang di bioskop ini menggelitik saya. Sebuah tanda tanya besar pun menghampiri. Mengapa judulnya ‘Hasduk Berpola’?

Gambar : http://www.alettapictures.net

Sebuah cerpen berjudul sama dan juga trailer filmnya menjawab pertanyaan saya. Budi, seorang anak pramuka menggunakan hasduk yang terbuat dari seprei adiknya, Bening. Semua dilakukan Budi karena dia tak punya biaya untuk membeli hasduk baru sebagai perlengkapan yang akan dipakainya untuk Persami. Kurang lebih seperti itu inti ceritanya.

2.2.13

Hugo Gernsback, Bapak Fiksi Ilmiah yang Serba Bisa


Kita semua tentu sudah tak asing lagi dengan film Star Wars, Transformer, Men in Black, Matrix, atau pun Superman. Ya, film-film hebat tersebut dikategorikan sebagai film fiksi ilmiah karena menggabungkan unsur sains dan teknologi yang diimajinasikan teraplikasi di dalam kehidupan nyata. Namun, dibalik kehebatan film-film tersebut tahukah kita siapa orang paling berjasa yang pertama kali mencetuskan genre film-film seperti ini?

Tersebutlah Hugo Gernsback, seorang inventor (penemu), penulis, editor sekaligus penerbit buku dan majalah-majalah pertama yang beraliran science fiction (fiksi ilmiah).Hugo Gernsback terlahir dengan nama Hugo Gernsbacher pada 16 Agustus 1884. Dia berasal dari keluarga terpandang di Luxembourg City, Luxembourg. Ayahnya adalah seorang penjual anggur. Itu sebabnya, mesin-mesin kilang anggur memicu Hugo kecil untuk ‘jatuh cinta’ dengan hal-hal yang berbau listrik. Dari mulai batere, kabel-kabel, hingga bel-bel yang berbunyi. Namun pada saat remaja, Hugo lebih tertarik dengan cahaya dan bunyi bel.

29.1.13

Walter ‘Walt Disney’ Elias Disney, Sang Legenda Kartunis Dunia



Siapa orang yang tak kenal dengan Mickey Mouse, atau Donald Duck ? rasanya dari anak-anak hingga orang dewasa tak asing lagi dengan tokoh-tokoh kartun ini. Dan tentu saja setelah itu pasti tak lupa dengan sang pembuatnya yang tak lain dan tak bukan, bapak kartunis dunia, Walt Disney.
            Walt Disney, si pencipta Snow White, Cinderella, Beauty and The Beast,serta Pinocchio ini bernama lengkap Walter Elias Disney. Lahir di Chicago, Illinois, Amerika Serikat, pada 5 Desember 1901. Ayahnya Elias Disney, pria berketurunan Irlandia-Kanada, sedangkan ibunya, Flora Call Disney, berdarah campuran Jerman-Amerika. Walt adalah satu dari 5 bersaudara (4 laki-laki dan 1 perempuan).